Elektabilitas Meningkat, Tim Adi-Basri Optimis Imbangi Kekuatan Politik Lawan

Ketua DPC PDI-Perjuangan Kota Bontang, Maming.

TIMUR. Eskalasi politik di Bontang mulai memuncak. Kandidat mulai menghitung kekuatan politik kubu lawan. Pasangan Adi Darma-Basri Rase misalnya, menyatakan elektabilitasnya meningkat.

Bahkan kandidat yang diusung PDI-Perjuangan dan PKB ini optimistis bisa memenangkan perebutan kursi kepala daerah 2020 ini.

Read More

“Elektabilitas kita naik karena kerja-kerja tim di lapangan,” ujar Ketua DPC PDI-Perjuangan Bontang Maming, kepada KlikKaltim (Timur Grup), Selasa (30/6/2020).

Kerja-kerja politik di lapangan disebut berhasil menggaet konstituen. Tim juga mengaku gerakan politik dilakukan secara masif dan terukur.

“Yah kita tidak perlu kelihatan lah, tapi masif saja turun ke lapangan tawarkan program,” kata Maming.

Ditambahkannya, jauh sebelum dukungan politik PDI-Perjuangan ke Adi Darma-Basri Rase, survei internal PDI-Perjuangan pun menunjukkan kekuatan Adi Darma-Basri Rase mampu mengimbangi lawan kuatnya Neni Moerniaeni.

“Imbang lah, kekuatan hasil survei internal kami,” tandasnya.

Pihaknya pun kini kata Maming, terus menawarkan berbagai program unggulan ke masyarakat. Apalagi warga Bontang dinilai telah cerdas menilai calon kepala daerah, berdasarkan kapasitas dan kualitas.

“Jadi kami tegaskan tidak ada di internal PDI-P untuk lakukan black campaign, tapi lebih kepada adu program dan gagasan,” tutup Maming. (*)

Follow dan Simak Berita Menarik Timur Media Lainnya di Google News >>

Related posts