Parkiran Mie Gacoan Dinilai Belum Standar, Berpotensi Ganggu Pengguna Jalan

Plt Kadishub Bontang Jainuddin, diminta keterangan saat sidak di Mie Gacoan

TIMUR. Pengoperasian Mie Gacoan Bontang menuai kontroversi, karena pembukaan gerai tanpa Sertifikat Layik Fungsi (SLF), Analisis Dampak Lalu Lintas (Andalalin), dan Persetujuan Bangunan Gedung (PBG).

Dinas Perhubungan Bontang, Satuan Polisi Pamong Praja, dan Sat Lantas Polres pun melakukan inspeksi mendadak (Sidak) ke Mie Gacoan,  Rabu (4/12/2024).

Read More

Plt Kadishub Bontang Jainuddin mengatakan dalam pengamatannya banyak yang belum sesuai standar. Seperti misalnya pintu masuk dan keluar yang dijadikan 1 jalur.

Seharusnya, pengelola bisa memisahkan, agar tidak terjadi kemacetan di ruas jalan tersebut.

“Manajemen harusnya punya itikad baik. Berkas mereka baru masukkan proses kemarin sore. Kami tidak menghambat, tapi kalau soal regulasi harus mereka taati,” ucap Jainuddin.

Kata dia, proses pengurusan Andalalin nantinya akan menargetkan rampung selama sepekan. Dengna begitu manajemen harus bisa cepat mempersiapkan dokumennya.

Rencananya hari ini tim akan melakukan kajian sebagai bahan masukan ke manajemen apa saja item yang perlu disiapkan.

Dishub Bontang meminta pihak Mie Gacoan tidak memarkirkan kendaraan di pinggir jalan umum. Kalau ada kejadian kecelakaan nanti pertanggungjawaban ada di pihak Mie Gacoan.

“Sudah lama kami tunggu dari 4 bulan lalu. Manajemen harus mudah dihubungi. Yang jelas berkas siap kami akan selesaika pengurusan Andalalin,” sambungnya.

Sementara Kasat Lantas Polres Bontang AKP MD Djauhari, melalui Kanit Keamanan dan Keselamatan Aiptu Aji, meminta manajemen tidak mengganggu pengguna jalan yang melintas.

Efeknya akan sangat fatal, bisa terjadi kecelakaan yang akhirnya menimbulkan korban jiwa. Untuk itu sebelum terjadi perlu adanya pencegahan berupa peringatan keras.

Dari pantauan di lapangan, akses pintu masuk dan keluar berada di 1 jalur. Kemudian dekat dengan area padat simpang 3 traffic light.

“Petugas akan rutin untuk patroli. Jangan sampai ada melanggar. Kami akan pantau dan minta petugas parkir Mie Gacoan tertibkan kalau ada yang nakal,” ucap Aiptu Aji.(*)

Follow dan Simak Berita Menarik Timur Media Lainnya di Google News >>

Related posts