TIMUR. Warga Rawa Indah tepatnya di Jalan Lele RT 32 Kelurahan Tanjung Laut Bontang Selatan, geger karena informasi penemuan mayat pria tak di kenal di dalam satu kamar indekos, Senin (5/8/2024) sore.
Rosman pemilik indekos mengatakan korban sudah sudah berada di rumahnya sejak seminggu yang lalu. Dia mengaku tak mengenal korban secara langsung, hanya saja dia mengatakan korban merupakan kenalan dari kakaknya.
Dia kesulitan mendapatkan informasi karena sang kakak belum dapat dihubungi. “Ini teman kakak saya. Dia numpang. Posisinya saat ditemukan di dalam kamar terbaring,” ucap Rosman.
Polisi pun melakukan penelusuran penyebab kematian. Warga sekitar juga tidak ada yang mengenal korban. Penemuman mayat korban bermula saat warga curiga karena pintu kamar korban tidak pernah terbuka sejak kemarin.
Warga yang melakukan pemeriksaan mendapati korban sudah terbujur kaku. “Tidak ada yang kenal itu,” lanjut Rosman.
Rosman mengaku kecurigaan bermula saat tercium bau tak sedap dari dalam kamar yang terletak di lantai 2.
Setelah dicek bersama Ketua RT dan beberapa warga, ternyata korban sudah terbujur kaku dan di kerumuni belatung.
“Pagi tadi bu RT liat pintu terbuka dan ada bau tidak sedap,” ucap Rosman.
Meski rekan dari kakaknya yang dibawa ke kos seminggu yang lalu. Namun sang kakak terakhir kali terlihat di indekos tersebut pada Minggu (4/8/2024) kemarin.
Kuat dugaan sang kakak meninggalkan korban pada saat sudah meninggal.
“Katanya (kakak Rosman) mau belikan makan, lalu pergi dan tidak kelihatan lagi. Mungkin dia tahu temannya meninggal,” sambungnya.(*)
Follow dan Simak Berita Menarik Timur Media Lainnya di Google News >>