TIMUR. Warung Pojok di Kelurahan Tanjung Laut, Jalan Kenanga, persis di samping Masjid Al-Hijrah dibobol maling, Selasa (4/2/2025) dini hari.
Maling itu merangsek masuk dari pintu samping dan mendobrak masuk palang yang sudah dibuat pemilik. Kemudian aksinya lanjut memasuki ruang masak.
Kejadian itu pun terekam Kamera CCTv. Pelaku laki-laki menggunakan jaket dan bercelana pendek. Kemudian, dia memeriksa seluruh bagian dan memeriksa kotak namun posisinya kosong.
“Dia ambil rokok sama 1 tabung gas. Sempat berkeliling sambil menyenter. Uang penjualan tidak ada karena sudah disimpan,” ucap pemilik Ibu Wahyu.
Lebih lanjut, kejadian pencurian ini bukan pertama kalinya. Sebelumnya aksi maling serupa sempat terjadi. Pemilik kemudian memasang kamera CCTv.
Atas kejadian ini pun sudah dilaporkan ke pihak berwajib. Meski begitu pemilik enggan menyebutkan nominal kerugian bakibat insiden tersebut.
“Dulu pernah terjadi. Sekarang sudah ada pakai CCTv masih tetap saja ada,” tambahnya.(*)
Follow dan Simak Berita Menarik Timur Media Lainnya di Google News >>