Lahir Tanggal 17 Agustus, Gratis Isi BBM di SPBU Kopkar PKT

SPBU Koperasi Karyawan PKT (dok: Kopkar PKT)

TIMUR. SPBU Koperasi Karyawan (Kopkar) Pupuk Kaltim bagi-bagi BBM non subsidi secara gratis bagi warga Bontang yang lahir pada 17 Agustus.

Read More

Untuk mendapatkan BBM non subsidi juga ada batas kuotanya, untuk pengisian roda dua maksimal 3 liter dan untuk roda empat maksimal 10 liter.

Pemberlakuan ini khusus pengisian Pertamax dan Dexlite. Kebijakan ini berlaku mulai Kamis, (17/8/2023) pukul 06.00 sampai jam 10 malam.

Kepala Bidang SDM Kopkar PKT Farida mengatakan, secara teknis warga diwajibkan membawa persyaratan yang sudah disepakati.

Diantaranya, warga Kota Bontang, menunjukkan KTP asli, serta STNK asli dan nanti baru mendapat persetujuan admin SPBU Kopkar Jalan Brigjend Katamso.

“Iya jadi datang dan bawa persyaratannya. Jadi ada kualifikasinya. Ini program dalam rangka menyambut HUT RI ke-78 tahun,” kata Farida kepada Klik Kaltim (Timur Media Grup).

Lebih lanjut untuk mencegah adanya kecurangan. Setiap KTP yang berulang tahun pada 17 Agustus hanya bisa satu kali pengisian.

Nanti petugas akan mencatat dan mengambil fotokopi KTP serta STNK pengendara yang mengisi.

“Jadi satu orang satu kendaraan. Itu juga STNK harus nama yang bersangkutan,” pungkasnya.(*)

Follow dan Simak Berita Menarik Timur Media Lainnya di Google News >>

Related posts