Larut dalam Emosi, Rayakan Patah Hati Bersama For Revenge di Pupuk Kaltim Fest 2024

Para penonton larut dalam emosi mengalunkan lagu For Revenge di Pupuk Kaltim Fest 2024

TIMUR. Ribuan warga Bontang larut dalam emosi, mengalunkan sejumlah lagu yang dibawakan band kenamaan ibukota For Revenge, Senin (30/12/2024) malam.

Panggung kali ini digaungkan penonton sebagai perayaan patah hati. Menyedot antusiasme ribuan warga Bontang yang hadir memadati lapangan GOR Pupuk Kaltim, dalam rangkaian Pupuk Kaltim Fest 2024.

Read More

Para penonton pun diajak menyelami lagu yang dibawakan For Revenge, seperti Penyangkalan, Derana, dan Serana sebagai lagu pamungkas panggung mereka.

Tampak ribuan penonton hanyut dalam alunan musik dan lirik, menumbuhkan kembali kenangan masa lalu yang harus pergi dan relakan. Luapan emosi itu pun menggemuruh di seluruh lapangan, dengan penuh penghayatan dari setiap mata yang menonton.

“Kita bareng-bareng merayakan patah hati bersama malam ini,” ucap Angga, salah satu penonton.

For Revenge mengisi panggung Pupuk Kaltim Fest 2024

Selain For Revenge, panggung malam kelima Pupuk Kaltim Fest itu juga menghadirkan beberapa musisi lokal, seperti Biotara Band, The Sri Sultan hingga Pensiun Band dengan antusiasme tinggi para penonton.

Kemeriahan ini pun terlihat sejak malam pertama kegiatan digelar, dengan menghadirkan berbagai musisi kenamaan mulai dari lokal hingga nasional.

Bahkan pada panggung For Revenge, tercatat sekitar 25 ribu pengunjung hadir memadati lokasi, dan menjadikan Pupuk Kaltim Fest sebagai salah satu ajang dengan pengunjung terbesar di Kota Bontang dan Kalimantan Timur.

“Semoga tahun depan panggung seperti ini ada lagi,” pungkas Angga.(*)

Follow dan Simak Berita Menarik Timur Media Lainnya di Google News >>

Related posts