Pergantian Direktur PT LBB, Pemkot Bontang Minta Perusahaan Sumbang PAD

Wali Kota Bontang Neni Moerniaeni

TIMUR. Direktur PT Laut Bontang Bersinar (LBB) yang baru Hariyadi, ditantang Wali Kota Neni Moerniaeni, untuk segera menyumbangkan deviden kepada daerah.

Dia sebelumnya menjabat sebagai Komisaris di zaman Lien Sikin menjadi direktur.

Read More

Neni Moerniaeni mengatakan pergantian pucuk pimpinan yaitu direktur sudah sesuai dengan mekanisme yang ada.

Dimana pergantian itu sesuai dengan rapat pemegang saham. Baik dari Pemkot Bontang dan Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Aneka Usaha dan Jasa (AUJ).

“Pergantian direktur merupakan langkah penyelamatan perusahaan. Kalau bisa bulan depan langsung sumbang Deviden,” ucap Neni.

Neni mengaku PT LBB memiliki potensi besar dalam berkembang. Apalagi mereka mengelola pelabuhan. Di sana tempatnya uang berputar.

Neni juga heran sebab 3 tahun berdiri PT LBB justru mengalami kemunduran. Pasalnya perjuangan dalam mengambil alih pengelolaan pelabuhan tidak mudah dan punya proses panjang.

Tantangan manajemen yang baru ialah menyelesaikan persoalan internal. Semisal memastikan gaji karyawan yang tidak lagi menunggak.

“Pelabuhan Loktuan kalau dikelola dengan baik profit akan besar. Bisa jadi sumber PAD yang cocok untuk daerah,” pungkasnya.(*)

Follow dan Simak Berita Menarik Timur Media Lainnya di Google News >>

Related posts