Truk Trailer Melintang di KM 43 Muara Badak, Jalur Bontang–Samarinda Macet Panjang

Truk trailer melintang di jalan Poros Samarinda Bontang, Minggu (4/1/2026) pagi.

TIMUR. Arus lalu lintas di jalur Bontang–Samarinda tepatnya di Kilometer 43, Kecamatan Muara Badak, mengalami kemacetan panjang pada Minggu (4/12/2025) pagi. Kendaraan tampak bergerak lambat bahkan tersendat akibat gangguan di badan jalan.

Kemacetan terjadi setelah sebuah truk trailer bermuatan tiang listrik dilaporkan melintang di tengah jalan, sehingga menutup sebagian besar akses utama. Kondisi tersebut membuat jalur tidak dapat dilalui secara normal, khususnya oleh kendaraan bertonase besar.

Read More

Akibat kejadian itu, hanya kendaraan roda dua dan mobil kecil yang masih bisa melintas secara terbatas. Sementara itu, kendaraan truk dan mobil besar terpaksa berhenti dan menunggu hingga proses evakuasi selesai dilakukan.

Kasat Lantas Polres Bontang AKP Purwo Asmadi membenarkan adanya insiden tersebut. Ia mengatakan bahwa pihak kepolisian telah menerjunkan personel ke lokasi untuk melakukan pengaturan lalu lintas sekaligus mengantisipasi penumpukan kendaraan yang lebih panjang.

“Benar, saat ini hanya kendaraan kecil yang bisa melintas. Untuk kendaraan besar belum bisa karena posisi truk masih menghalangi jalan,” ujar AKP Purwo.

Selain pengaturan arus lalu lintas, kepolisian juga tengah mengupayakan evakuasi truk trailer dengan memanggil bantuan tambahan agar akses jalan dapat segera kembali normal.

Pengguna jalan diimbau untuk bersabar serta mempertimbangkan jalur alternatif hingga proses evakuasi selesai dan kondisi lalu lintas kembali lancar.

Follow dan Simak Berita Menarik Timur Media Lainnya di Google News >>

Related posts