TIMUR. Bantuan sosial senilai Rp250 ribu bagi warga terdampak PPKM Level 4, akan disalurkan dalam bentuk tunai. Kepala Dinas Sosial dan Pemberdayaan Masyarakat (Dissos-PM) Bontang Abdu Safa Muha, mengungkapkan penyaluran tunai dipilih agar bantuan diteima utuh oleh masyarakat.
“Bansos tidak boleh ada potongan, kalau nilainya Rp250 ribu, harus utuh diterima warga. Makanya disalurkan tunai,” ujar Safa Muha, Senin (2/8/2021).
Kriteria penerima bantuan diantaranya warga tidak mampu, pekerja informal alias serabutan, dan belum pernah menerima bantuan dari pusat. Skema penyaluran sama dengan tahun sebelumnya, yakni melalui Kelurahan atau diantar ke rumah masing-masing alias door to door.
Jika penyaluran melalui Kelurahan, akan dilakukan penjadwalan agar tidak terjadi kerumunan. Penerima pun tidak boleh diwakilkan kecuali dalam keadaan sakit. “Kalau (penerima) sakit, kita antar ke rumahnya,” tambah Safa Muha.
Dirinya pun berharap penyaluran bantuan bisa segera dilakukan dalam waktu dekat, karena saat ini data penerima masih dalam tahap verifikasi. “Semoga pekan ini sudah bisa dibagikan,” pungkas Safa Muha.(*)
Follow dan Simak Berita Menarik Timur Media Lainnya di Google News >>