TIMUR. Provinsi Kaltim melalui Masjid Nurul Mu’minin Samarinda, menerima bantuan kemasyarakatan dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk hewan kurban Idul Adha 1443 Hijriah. Yakni satu sapi Simental hasil Inseminasi Buatan (IB) peternak lokal asal Muang Lempake Samarinda.
Penyembelihan hewan kurban dari Presiden RI Jokowi langsung dilakukan Wagub Kaltim H Hadi Mulyadi dan tahun ini yang ketiga kalinya.
“Alhamdulillah masyarakat Kaltim bersyukur kembali menerima bantuan kemasyarakatan dari Presiden Jokowi, dan ini ketiga kalinya saya menyembelih hewan kurban dari Presiden,” ujar Hadi Mulyadi, Ahad (10/7/2022)
Wagub Hadi menjelaskan, hikmah penyembelihan hewan kurban sebagai wujud rela berkorban untuk bangsa dan negara. Terlebih kepada mereka yang kurang mampu. Dikatakannya, jika nenek moyang Indonesia berkorban demi kemerdekaan bangsa dengan perjuangan dan darah, maka generasi saat ini berkorban dengan semangat, waktu, tenaga dan pikiran agar bangsa lebih maju serta nyaman dalam kehidupan berbangsa.
“Semoga daging hewan kurban ini bisa didistribusikan kepada mereka yang berhak menerima,” pesan Hadi.
Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Kaltim Munawwar, berharap bantuan sapi Simental dari Presiden Jokowi ini jadi kebanggaan bagi peternak lokal, karena sudah bisa memproduksi sapi hasil Inseminasi Buatan Lokal
“Apalagi berat timbangan sapi ini kurang lebih 827 Kilogram,” kata dia.
Melihat hasil peternak lokal, Munnawar optimis Kaltim ke depan dapat memproduksi sapi berkualitas secara mandiri seperti Simental, Limousin, Angus dan Brahman yang saat ini masih banyak didatangkan dari luar daerah.
Dirinya yakin peternak lokal Kaltim mampu melakukan pembudidayaan sapi mulai anakkan hingga siap dijual atau disembelih. “Semoga momentum idul kurban ini menjadi motivasi peternak lokal lebih bergairah dalam beternak, dengan kreativitas dan inovasi untuk pengembangan peternakan,” jelasnya. (jay/her/yans/adpimprovkaltim)
Follow dan Simak Berita Menarik Timur Media Lainnya di Google News >>