Buaya Selambai Akhirnya Dievakuasi BKSDA Kaltim

Buaya sepanjang 3 meter berhasil dievakuasi dari Selambai Loktuan

TIMUR. Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Kaltim, akhirnya evakuasi buaya di Selambai Loktuan, Rabu (3/3/2021) dini hari sekira pukul 03.30 Wita.

Read More

Buaya tersebut memiliki panjang 3 meter, dan lebar atas perut 40 Cm, berjenis kelamin jantan. Evakuasi buaya yang meresahkan warga Selambai sepekan terakhir itu, dibantu Bhabinkamtibmas bersama FKPM Loktuan dan warga setempat.

Kepala Resort BKSDA Kaltim Witono, proses evakuasi memakan waktu cukup lama karena terkendala cuaca. Hujan deras membuat tim terpaksa menunda pencarian yang sebelumnya dijadwalkan pukul 22.30 menjadi pukul 02.00 dini hari.

Lokasi pencarian menyisir kawasan sekitar bakau yang tak jauh dari permukiman Selambai.

“Pencarian sekitar satu setengah jam, hingga akhirnya bisa kita evakuasi,” kata Witono.

Dijelaskan Witono, evakuasi menggunakan alat tangkap harpun berbahan kayu, yang ditancapkan ke tubuh buaya. Akan tetapi dipastikan hal itu tidak melukai buaya cukup dalam dan hanya bagian kulit.

“Karena jika pakai pancingan sangat berisiko,” tandasnya.

Buaya tersebut diduga kuat yang sebelumnya sempat melukai dua remaja Selambai, mengingat saat penyisiran hanya buaya ini yang ada di lokasi. Ditambah sikap agresif menyerang yang agak beda dengan buaya pada umumnya.

“Selanjutnya akan kami bawa ke Kantor BKSDA di Tenggarong (Kutai Kartanegara), untuk menunggu arahan pimpinan apakah dilepasliarkan ke penangkaran, atau dibiarkan di Lembaga Konservasi,” lanjut Witono.

Dirinya pun mengimbau warga untuk tetap berhati-hati disekitar perairan Selambai, dengan tidak berenang atau aktivitas berlebihan di laut. Hal ini sebagai upaya antisipas, agar tidak ada lagi konflik antara buaya dan manusia di sekitar kawasan tersebut.

“Kami sementara hanya mengamankan yang berkonflik, karena ini memang habitat mereka. jadi tolong awasi anak-anak saat bermain dilaut,” pungkas Witono.(*)

Follow dan Simak Berita Menarik Timur Media Lainnya di Google News >>

Related posts