Satu Lagi Pasien Covid-19 di Bontang Sembuh

Wali Kota Bontang Neni Moerniaeni saat video conference bersama tenaga kesehatan (Dokumentasi Humas Pemkot Bontang)

TIMUR. Pemkot Bontang rilis satu lagi pasien Covid-19 dinyatakan sembuh, yakni pasien Kasus 02BTG, setelah hasil swab kedua diterima Tim Gugus Percepatan Penanganan Covid-19 Bontang, dengan hasil terkonfirmasi negatif.

Read More

Diungkapkan Wali Kota Bontang Neni Moerniaeni, pasien 02BTG merupakan dokter muda, jenis kelamin wanita usia 25 tahun. Bukan berasal dari klaster mana pun melainkan imported case dari Jakarta.

Kasus 02BTG dinyatakan positif Covid-19 pada Kamis (16/4/2020), setelah sebelumnya pernah kontak erat dengan rekan kerja yang terpapar Covid-19 di Jakarta. Pulang ke Bontang pada 29 Maret 2020, menggunakan Batik Air dan tiba di Bandara Samarinda, selanjutnya menuju Bontang menggunakan travel.

Sebelum dikonfirmasi positif, pasien 02BTG ditetapkan sebagai Orang Tanpa Gejala (OTG) dan melakukan isolasi mandiri di rumah.

“Dari hasil swab yang kita terima, Alhamdulillah 02BTG dinyatakan sembuh,” kata Wali Kota Neni, Senin (11/5).

Sembuhnya pasien 02BTG turut dibenarkan Juru Bicara Tim Gugus Covid-19 Bontang Adi Permana, dikatakannya yang bersangkutan pun telah dibolehkan pulang. Dengan sembuhnya kasus 02BTG, maka daftar pasien terkonfirmasi negatif Covid-19 di Bontang ada 3 orang, dari total 11 pasien positif yang menjalani perawatan di RSUD Taman Husada.

“Iya sudah pulang, tapi tetap diminta untuk memperhatikan protokol kesehatan,” ujar Adi Permana. (*)

Follow dan Simak Berita Menarik Timur Media Lainnya di Google News >>

Related posts