Kantongi Ciri-ciri Pelaku, Polisi Dalami Upaya Pembegalan di Jalan Flores

Kasat Reskrim Polres Bontang, AKP Makhfud Hidayat

TIMUR. Polres Bontang kini tengah menyelidiki pelaku upaya begal di Jalan Soekarno Hatta (eks Jalan Flores). Upaya pembegalan yang terjadi Sabtu (9/5) malam, bermula ketika seorang pengendara mobil dari arah Kota Bontang menuju Bontang Lestari.

Read More

Kapolres Bontang AKBP Boyke Karel Wattimena melalui Kasat Reskrim AKP Makhfud Hidayat menjelaskan, korban yang saat itu bersama istrinya di dalam mobil tersebut tiba-tiba dicegat oleh orang tidak dikenal dengan ciri-ciri gemuk, rambut panjang lurus, memakai kaos hitam polos lengan pendek, celana training pendek dan memakai masker.

Karena merasa takut dengan orang tersebut, pengendara mobil membelokkan mobil ke arah kiri. Namun, mereka kembali dicegat oleh orang yang dicurigai sebagai rekan penghadang yang pertama dengan ciri-ciri kurus, pake kaos orange, celana training panjang dan memakai topi koboi.

Seketika itu, korban memundurkan mobilnya dan masuk ke dalam parit. Melihat calon korbannya tidak bisa bergerak, kedua pelaku menghampiri mobil untuk meminta sejumlah uang. Korban yang saat itu tidak membawa uang tunai tidak bisa memenuhi permintaan pelaku.

Beruntung, istri korban yang langsung berteriak meminta pertolongan membuat kedua pelaku tersebut ketakutan dan melarikan diri.

“Istrinya langsung teriak, pelaku katakutan dan langsung melarikan diri,” Ujar AKP Makhfud Hidayat, Minggu (10/05/2020) siang.

Lebih lanjut dia menjelaskan kabar mengenai pelaku menggunakan senjata api pihaknya belum bisa memastikan hal tersebut. Pihak kepolisian saat ini masih menyelidiki kasus tersebut untuk mencari tahu keberadaan kedua pelaku.

Adapun barang bukti yang diamankan hingga sementara hanya sepeda motor yang digunakan pelaku.

“Barang bukti hanya sepeda motor yang sudah kami amankan di Mapolres Bontang, kasus ini masih kami selidiki,” ujarnya

Kondisi korban pun dijelaskan dalam keadaan baik-baik saja. Meskipun mobilnya sempat terperosot masuk ke parit, namun pasangan suami istri tersebut tidak mengalami luka apapun.

“Korban baik-baik saja, tidak ada luka sama sekali,”pungkasnya.(*)

Follow dan Simak Berita Menarik Timur Media Lainnya di Google News >>

Related posts