Bontang Raih Penghargaan Kota Layak Anak Predikat Nindya

Wali Kota Bontang Basri Rase

TIMUR. Kota Bontang raih penghargaan Kota Layak Anak (KLA) 2021 predikat Nindya, dari Kementrian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (KemenPPPA) RI. Prestasi kali ini naik satu tingkat, dimana KLA sebelumnya berada pada predikat Madya.

Read More

Wali Kota Bontang Basri Rase, menyampaikan prestasi tersebut merupakan sebuah kebanggaan. Bahkan ke depan, Pemkot akan terus berupaya hingga dapat meraih predikat Utama. “Penghargaan ini menjadi penyemangat untuk kita semua,” ujarnya saat dijumpai di Makodim 0908 Bontang, Sabtu (31/7/2021).

Salah satu kunci atas prestasi tersebut, sambung Basri adalah inovasi. Seluruh pihak terkait selalu berusaha melakukan pengenalan hal-hal yang baru. Mulai dari respon pemerintah terhadap anak, dan melibatkan anak dalam kegiatan ramah anak, maupun membangun rumah ibadah ramah anak.

Kata Basri, dari 5 klaster pemenuhan Kota Layak Anak yang bakal ditingkatkan lagi. Seperti hak sipil dan kebebasan anak, lingkungan keluarga dan pengasuhan alternatif anak.

Kemudian, kesehatan dasar dan kesejahteraan anak, pendidikan pemanfaatan waktu luang dan kegiatan budaya anak, serta perlindungam khusus anak.

“Ini tidak terlepas dari kerja sama kita semua,” terangnya.

Selain itu, Basri juga berkomitmen membuat program seperti bimbingan dan konseling bagi anak yang melaksanakan pernikahan dini. Terlebih dengan kasus hamil di luar nikah. Bimbingan itu dilakukan untuk melatih mental anak agar tak merasa minder dan dikucilkan oleh orang sekitarnya.

“Saya coba berkomunikasi dengan pengadilan agama supaya ke depan ada lembaga terpadu atau semacamnya untuk kasus pernikahan dini,” ujarnya.

Bukan sekadar urusan mental saja, tapi dalam hal administrasi pelayanan juga perlu ditingkatkan. “Jadi anak itu apapun yang terjadi tidak boleh mereka dikucilkan, apalagi berfikir untuk bunuh diri,” terangnya.(*)

Follow dan Simak Berita Menarik Timur Media Lainnya di Google News >>

Related posts